Data buku kumpulan puisi
Judul : Sripah
Penulis : Budhi
Wiryawan
Cetakan : I, Oktober
2009
Penerbit : Berdikari
Publising, Yogyakarta.
Tebal : 120 halaman
(103 puisi)
ISBN : 978-602-95702-0-5
Editor : Tedi
Kusyairi
Desain cover :
Mahendradewa
Layout : Tedy
Kusyairi, Mahendradewa
Prolog : Fajar
Suharno, Harry Leo AER
Catatan Akhir :
Latief Noor Rochmans
Beberapa pilihan puisi Budhi Wiryawan dalam Sripah
Srinalendra
maka selesailah tugasku mengantarkan
surat
setelah kutemukan alamatmu di bibir
sarang semut rangrang
di atas pohon yang lebat, jauh dari
orbit terbang kunang-kunang
sejak bersembunyi di tempat yang tinggi
itu, kau berdiam
memagut sepi, memunguti serpih
jentik-jentik belalang,
sepimu menggoda, jauh di tepi bising
keluh kesah,
orang-orang yang suka bernyanyi dan
menutup jalan
sambil membawa spanduk berisi kecaman
sampai suatu saat tahun menua
jambangmu menjadi belukar
menutupi seluruh pipimu yang pucat
lalu laku yang kau susuri ke rumah
pendeta
mentasbihkan dirimu dalam pemandian
bulan
rindumu pada kesendirian adalah
lelah anak kuda di padang sabana
kau adalah lelaki yang tekun menunggu
panggilan
yang akhirnya bersedia menghadapi
kekalahan
2008